Kue Brandy
bahan:
- 100 gr mentega/margarin
- 150 gr gula
- 3 sdt brandy
- 1 btr telur kocok sebentar
- 275 gr tepung terigu
- 1/4 sdt garam
- kismis untuk hiasan
- kocok mentega dan gula hingga lembut.
- masukkan brandy kocok lagi lalu masukkan telur aduk rata
- tambahkan tepung terigu, garam, aduk dgn sendok kayu
- setelah tercampur rata masukkan adonan ke dalam kantong penyemprot di ujungnya .semprot dan bentuk hurup s, pada loyang yg sudah diolesi margarin. letakkan sepotong kismis pada salah satu ujungnya.
- panggang hingga matang dan kecoklatan.(40 bh/525 gr)
SELAMAT MENCOBA
Tidak ada komentar:
Posting Komentar